Dari Kerajaan Tallo, Penjajahan Hingga Migrasi Pendatang

By hasim.id - 20.23


*Sejarah Panjang Makassar 412 Tahun

KOTA Makassar kini sudah berusia-412 tahun. Pemerintah Kota Makassar baru saja merayakan hari ulang tahun Makassar di Tribun Karebosi Makassar, Sabtu (9/11). 

Ulang tahun Makassar bersamaan dengan kelahiran Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1441 Hijriah kemarin. Dalam berbagai sumber, masyarakat Makassar itu berawal dari Kerajaan Tallo. Tallo adalah akar dari orang-orang pertama yang mendiami Makassar. 



“Kita berziarah ke Makam Raja-raja Tallo karena masyarakat Makassar ada di sana,” kata Ketua Panitia HUT ke-412 Makassar, Muhammad Sabri. 
Penjabat Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb selalu mengelu-elukan Makassar maju, bukan cuman soal pembangunan saja. 

Tapi, masyarakat Makassar bisa menjadi manusia-manusia beradab. 
“Rasa-rasanya ketika kita belum bisa menjaga kebersihan Kota, maka rasa-rasanya umur 412 itu membuat kita rugi,” kata Iqbal Suhaeb dalam sebuah sesi bincang sore di Rooftop Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Sabtu (2/9). 

Iqbal juga merasa Makassar jadi rugi jika masih banyak masyarakat melanggar aturan. Terakhir, Iqbal pun mengarahkan program supaya Makassar keluar dari stigma wilayah kumuh. 

Aku ikut menziarahi makam Raja-raja Tallo di Jl Abdullah Raya, Kecamatan Tallo, Sabtu (9/11/2019). 


Ekonomi Makassar dalam berbagai laporan lembaga survei dan statistik bukan lagi berlari seperti visi Iqbal Suhaeb, Run Makassar. Makassar sudah meroket. 

Pertumbuhan ekonomi terakhir Makassar mencapai 8,23 persen di atas pertumbuhan ekonomi Sulawesi Sulewesi yang ada di 7,07 persen. Negara Indonesia hanya menyentuh 5 persen. 

Hal itu juga bukan hal baru, karena Kota Makassar sejak dulu adalah kota dagang. Sesuai dengan masa lalu Makassar yang menjadi kota dagang internasional.(*)

Yuk Lihat wawancara bareng Pj wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb! 



  • Share:

You Might Also Like

0 komentar

Mari berkomentar dengan santun dan bertanggung jawab!