Kelembutan

By Hamidah Foundation - 16.34


Kereta menggeramkan kebisingan
Menggemparkan pekat pada telinga
Menggusarkan hati yang sudah gunda gulana
Akan masalah, akan kamu, akan dia, akan aku sendiri

Titik hitam telah merasuki qalbu
Memekatkan titik demi titik
Hingga hanya setitik cahaya
Setitik bening menyejutkan

Tak kala ku bertahan
Hanya setitik kebeningan
Sentuhan lembut menyelimuti hati
Tak pernah terjadi sebelumnya

Saat aku sudah mulai putus asa
Saat hati ini mulai pekat
Pekat akan kejenuhan, kegusaran hingga ketakberdayaan
Kebekuaan di tengah keramaian

Engkau datang membawa kehangatan
Sentuhan lembut, sangat lembut
Hingga titik hitam berkamuflase menjadi titik putih

Meski tak abadi
Meski aku tak acuh
Meski aku keras
Meski aku menghardikmu

Aku merasa bahagia
Aku merasa plong
Aku merasa hidup

Aku mulai bangkit
Bangkit dari mimpi
Mimpi-mimpi setan
Setan jalang yang merayu

Menawarkan kenikmatan nan menyesatkan
Yang tak kalah lembutnya dari Engkau
Menghasutku dalam angan-angan yang fana

Aku mau bebas utuh
Bebas dari rayuan setan
Meski mati setimpal
Aku pasrah asal tak terjebak
Jebakan setan jalang

Parangtambung, 12 April 2013

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar

Mari berkomentar dengan santun dan bertanggung jawab!